Contoh
Kasus Bisnis yang Tidak Beretika
Sekarang
ini di Indonesia banyak sekali ditemui pedagang-pedagang yang curang dalam hal
bisnis misalnya dalam hal penjualan makanan terutama buah . untuk mendapatkan
keuntungan yang lebih banyak biasanya pedagang-pedagang tersebut melakukan
kecurangan seperti dari setelan timbangan yang disetel tidak semestinya. Biasanya
ditemui apabila pembeli membeli buah dalam bentuk kiloan. Seharusnya buah yang
dibeli oleh pembeli misalnya hanya 2kg tetapi saat ditimbang ternyata 3kg.
Kasus ini sudah cukup banyak ditemui. Pedagang melakukan kecurangan dalam
penimbangan agar mereka bisa mendapatkan hasil berlebih . Ada juga kasus
misalnya pembeli tersebut telah memilih buah yang ingin dibeli sebelum di
timbang tetapi saat pembeli lengah buah tersebut di tukar dengan yang agak
jelek. Jelas hal seperti ini sangat merugikan pembeli.
Analisis
Dari contoh
kasus diatas
menurut
pendapat saya tidak baik pedagang yang seperti itu karena akan merugikan
pelanggan dengan memberatkan timbangan maka buah tersebut tidak sesuai dengan
berat yang seharusnya. Perlu diterapkan juga bisnis yang memandang etika, yang
semata-mata tidak hanya memperoleh keuntungan saja. Dan sebagai pembeli
seharusnya kita lebih waspada dalam hal tersebut, dan harus lebih teliti untuk
membeli buah tersebut agar mengurangi banyaknya praktik kecurangan oleh
pedagang-pedagang tersebut.
http://nnandutt.blogspot.com/2013/12/contoh-kasus-bisnis-yang-tidak-beretika.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar